TREN kecantikan bergulir terus dari waktu ke waktu. Sesekali, tak ada salahnya merombak tampilan Anda menjadi berbeda dan lebih memukau dibandingkan sebelumnya.
Berikut ini sejumlah tren yang dapat membuat setiap perempuan kian cantik dalam sekejap:
Warna rambut
Percerah warna rambut dengan highlight lembut mengilat. Konsultan Kreatif Warna Redken, Tracy Cunningham, menyebutkan tren metalik dari atas runway pada musim semi lalu menjadi favorit untuk saat ini.
Gaya rambut
Untuk tatanan rambut, menguncir sebagian rambut ke belakang dan menambah volume bisa menciptakan tampilan kasual yang modern. Atau, coba tatanan rambut ke atas, mulai dari kepang sampai sanggul. Gaya rambut milkmaid braid juga bisa membuat Anda tampil lebih muda dan elegan.
Di sisi lain, gaya rambut ekor kuda juga tetap menjadi andalan. Untuk menghadiri acara malam semi formal, coba gaya ekor kuda yang lebih bervolume. Caranya, sasak, remas, dan bentuk ikal rambut sebelum mengikatnya ke belakang membentuk ekor kuda.
Rias mata
Rias mata smoky eye memang tidak ada matinya. Tapi, ada teknik riasan lain yang tidak kalah seksi untuk dicoba. Bubuhkan eyeliner cair hanya pada kelopak atas mata, dikombinasikan dengan bulu mata palsu untuk sentuhan modern. Pulaskan shadow mengilap pada sudut dalam mata untuk mata ekstra cemerlang.
Warna bibir
Dalam pertunjukan fesyen berbagai rumah mode ternama seperti Fendi, Gucci, sampai Jil Sander beberapa waktu lalu, para model tampil dengan bibir cerah dalam berbagai nuansa warna. Rona oranye, merah, sampai pink merupakan yang paling populer. Tapi, nuansa fuchsia juga tak kalan menarik untuk dicoba.
Sumber : mediaindonesia.com
LPK ARDIAN adalah lembaga pendidikan keterampilan yang bergerak di bidang Tata Kecantikan Rambut, Tata Kecantikan Kulit, Sanggul dan Rias Pengantin, Spa Theraphy dan Baki Lamaran. LPK ARDIAN berkomitmen mencetak wirausahawan baru yang profesional di bidangnya. Kami mengundang Anda, yang ingin belajar ataupun mendalami kursus kecantikan serta ingin membuka usaha di bidang kecantikan, maka bergabunglah bersama kami. Selamat bergabung dengan kami, untuk mencapai kesuksesan bersama
Tidak ada komentar:
Posting Komentar